GEGER, seorang pria di OKI nekat menusuk istri tetangganya sendiri hingga harus dilarikan ke puskesmas terdekat
OKI, TRIBUNMURA -- Com-Peristiwa menggegerkan terjadi di desa Kotabumi Kecamatan Tanjung Lubuk Kab. OKI, Sumatera Selatan lantaran seorang pria nekat menusuk isteri tetangganya sendiri hingga harus dilarikan ke puskesmas terdekat.
Peristiwa itu terjadi di sebuah warung milik warga saat korban sedang duduk.
Korban diketahui bernama Sus (35), warga desa Kotabumi Dusun 1. Sementara pelakunya adalah MS (32), yang tak lain merupakan tetangga korban sendiri.
Menurut keterangan saksi, Yun, pemilik warung, kejadian itu bermula saat korban sedang duduk diwarungnya pada Senin sore, (10/02) sekira pukul 16.00 WIB, tiba-tiba datang pelaku yang langsung menusuk korban hingga beberapa kali tusukan
Korban pun berlumuran darah karena mengalami luka tusuk dibagian paha kiri, siku kanan dan dada kiri.
Usai menusuk korban, pelaku langsung melarikan hiri.
Warga yang mendengar teriakan korban meminta tolong sontak mendatangi lokasi kejadian.
Seketika itu juga warga langsung membantu korban dan membawanya ke puskesmas terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.
Suami korban, MRD ketika saat ditemui dikediamannya mengatakan, sudah melaporkan kejadian yang menimpa isterinya kepada polisi.
Ia pun berharap polisi bisa mengusut tuntas kejadian itu karena pelaku selama ini memang sering kali mengancam bahkan menantang untuk berkelahi.
Lebih lanjut MRD menjelaskan, jika hubungan pelaku dengan keluarganya selama ini memang tidak harmonis.
MRD menduga pelaku ada dendam kepada keluarganya namun apa motif dendamnya juga tidak diketahui secara pasti.
Sementara itu, AKBP Hendrawan ketika dikonfirmasi via watshapp mengatakan belum menerima laporan.
“Saya crosscek dulu ke Polsek Tanjung Lubuk untuk penanganannya nanti akan diinfokan secepatnya”, ujarnya
SUMBER: inewsnusantara